Pernah melakukan donor darah? Bagi sobat yang sudah pernah mendonorkan darahnya pasti tahu, seperti apa rasanya setelah donor dara. Ya, tepat sekali. Setelah melakukan donor darah, sobat akam merasa agak pusing, mata berkunang kunang, bahkan mungkin merasakan mual.
Itu tadi beberapa efek samping donor darah yang umum dan sering terjadi. Sebenarnya bahaya tidak sih efek yang timbul seperti itu?
Selain mengetahui efek samping, untuk sobat yang berencana mendonorkan darah, sobat juga perlu mengetahui manfaat dan syarat apa saja yang harus dipenuhi untuk melakukan donor darah ini.
Baca : Manfaat Donor Darah dan Syarat Wajib Donor Darah
Efek Samping Melakukan Donor Darah
Selain pusing dan mual, ada tidak sih efek samping donor darah ini? Ada banyak mitos yang beredar seputar efek samping dari tindakan donor darah ini. Diantaranya adalah:
1. Terlalu sering melakukan donor darah akan menyebabkan tulang keropos
Sebagian orang menganggap bahwa melakukan donor darah akan menyebabkan tulang menjadi lebih cepat keropos. Alasan ini didasari dengan terlalu sering donor darah, akan menyebabkan tulang belakang bekerja lebih ekstra dan menyebabkan osteoporosis.
Efek samping ini tentu saja tidak benar. Jika sobat donor darah saat kondisi tubuh sehat, produksi darah tidak akan terganggu.
2. Donor darah menyebabkan pusing dan muntah
Jika pusing berlebih setelah melakukan donor darah, itu mungkin berarti sobat melakukan donor darah saat tekanan darah sobat dibawah normal atau hipotensi.
Perasaan pusing ringan dan juga mual merupakan hal normal pada sebagian orang.
3. Setelah donor darah harus istirahat penuh selama sehari
Setelah selesai melakukan donor darah, sobat tidak harus beristirahat selama sehari penuh untuk mengembalikan tenaga agar normal. Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi dan asupan cairan yang cukup, keadaan sobat akan pulih seperti semula.
4. Donor darah akan memberikan efek pada tubuh menjadi mudah gemuk
Hal ini juga tidak dibenarkan. Walaupun ada beberapa orang yang makan dengan porsi sedikit lebih banyak ketika selesai donor darah.
Itu tadi beberapa efek samping dari donor darah. Tidak berbahaya kan melakukan donor darah ini. Tetap ingat ya, setetes darah anda nyawa bagi mereka. Jika sobat memberikan uang, seseorang akan mendapatkan makanan. Tapi jika sobat memberikan sedikit darah sobat, seseorang akan mendapatkan kehidupan.
Setelah mengetahui seberapa penting dan hebatnya donor darah ini, masih ragu untuk mendonorkan darah sobat. Lets donate your blood.